Stressing Kehidupan

Kalau orang gemuk pengen langsing salah satu caranya adalah dengan berolah raga. Ada juga yg ke gym. Kalau bahasa olah raganya di gym mereka melakukan stressing otot. Memaksa kinerja otot untuk lebih keras dalam bekerja dalam hal ini mengangkat beban dibandingkan pada kegiatan sehari-hari.
Dalam memeras keringat,  membakar lemak itu memang capek. Napas dibuat tersengal sengal. Apalagi bagi yg baru mengalaminya. Otot2 bisa kejang dan keram. Namun hasil yg didapat adalah bentuk tubuh yg ideal /langsing.

Begitu juga dalam kehidupan. Untuk mencapai sebuah impian dan harapan orang harus giat dan rajin bekerja. Tidak mudah terlena dengan capaian. Kalau di gym orang melakukan stressing otot. Mungkin di kehidupan saya menyebutnya sebagai stressing kehidupan. Sehingga untuk tetap ideal di dalam kehidupan kita tetap harus mencari Stressing kehidupan.
Stressing kehidupan yaitu harus cepat menyadarkan diri dari keterlenaan euforia capaian sesaat. Harus cepat sadar dari kebahagiaan2 kecil yg didapat.

Komentar